Marc Marquez

banner-728x90-bolaku

Seputarbolaku.com – Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez tak peduli siapa yang akan menjadi rival terberatnya dalam memperebutkan gelar dunia MotoGP tahun ini.

Melihat jalannya masa pramusim, begitu pula persaingan merebut kemenangan di MotoGP Qatar akhir pekan lalu yang melibatkan tujuh pembalap, Marquez yakin musim ini makin tak terprediksi. Menurutnya, banyak rider yang akan berpeluang menjegal langkahnya mempertahankan gelar.

“Saya tak peduli siapa yang jadi rival saya. Saya hanya ingin merebut gelar. Saya tak tertarik menyebut nama. Dovi merupakan rival terkuat saya tahun lalu, dan ia memulai musim ini dengan baik. Tapi banyak rider yang bisa cepat musim ini. Vale, Mack dan Dani jelas akan di depan, tapi saya rasa semua rider bisa bertarung sengit,” ujarnya kepada Speedweek.

Pembalap Repsol Honda ini mengaku belajar dari musim lalu, di mana ia mengabaikan nama Andrea Dovizioso, dan justru rider Ducati Corse itulah yang menjadi rivalnya terberatnya.

Dalam balapan di Qatar lalu, Marquez juga lagi-lagi dikalahkan Dovizioso tepat di tikungan terakhir. Rider berusia 25 tahun ini pun ingin memastikan hal serupa tak terjadi lagi di masa depan, dan berhasrat membalas dendam pada rider Italia tersebut.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*

code